Polda Kalbar, Polres Singkawang, Sat Lantas - Rabu (17/03/2021) guna meningkatkan pelayanan publik khususnya dalam penerbitan SIM, Satpas Polres Singkawang memberikan antrian prioritas kepada yang berhak.
Kapolres Singkawang AKBP PRASETIYO ADHI WIBOWO,S.IK,MH melalui Kasat Lantas Polres Singkawang membenarkan bahwa adanya antrian prioritas. Diberikan kepada ibu hamil, lansia, penyandang cacat serta ibu yang membawa anaknya.
"Apalagi dalam masa pandemi Covid-19 ini, ibu hamil dan lansia sangat rentan sehingga kami prioritaskan tidak perlu antri." jelas AKP Syaiful Bahri,S.IP,M.Sos
Ia menambahkan setelah mendaftar yang bersangkutan diberikan antrian prioritas oleh petugas setelah pembayaran langsung foto.
Penulis : Briptu Fani
Komentar
Posting Komentar