Polda Kalbar, Polres Singkawang, Satlantas – Senin (24/08/2020) Polisi Lalu Lintas Polres Singkawang membagi-bagikan masker kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker.
Hal ini dilakukan karena masih ada ditemukan masyarakat yang tidak menggunakan masker saat berada diluar rumah atau saat berada di tempat umum.
Masker merupakan hal yang wajib untuk digunakan saat ditengah pandemi Covid-19 ini, terlebih lagi Pemerintah yang menerapkan Adaptasi Kebiasaan Baru.
Polantas juga mengingatkan pentingnya penggunaan masker saat beraktifitas diluar rumah untuk mencegah penyebaran Virus Corona ( Covid-19 )
Polantas menjelaskan dalam rangka Adaptasi Kebiasaan Baru masyarakat diharapkan mulai membiasakan diri dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.
" Diharapkan masyarakat agar mulai membiasakan hidup dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan Covid-19 dalam kehidupan sehari-hari dengan rutin cuci tangan,gunakan masker saat keluar rumah, menjaga jarak dan menghindari kerumunan." Ungkap Polantas
Hal ini dilakukan oleh Polantas sebagai wujud kepedulian Polri dalam upaya pencegahan penyebaran Virus Corona ( Covid-19 ) dalam rangka Indonesia menuju tatanan kehidupan baru atau yang sering disebut dengan New Normal.
Penulis : Nurul Intania Rideva
Komentar
Posting Komentar